Selasa, 29 April 2025

Pesta Ulang Tahun Witono, S.Sos, Sangat Meriah dengan Hiburan Orkes New Shakira

Rabu, 21 Juni 2023 | 05:50
Pesta Ulang Tahun Witono, S.Sos, Sangat Meriah dengan Hiburan Orkes New Shakira
Pemotongan Kue Ulang Tahun yang bertempat di wilayah Desa Jono, Kecamatan Temayang, Kabupaten Bojonegoro, Rabu siang (20/6/23).
KLIKINDONESIA (BOJONEGORO) - Momentum Ulang tahun DPW Pemuda Pancasila (PP) Kabupaten Bojonegoro yang ke 37 tahun, Witono, S.Sos sengaja mendatangkan sederet artisnya Jawa Timur dengan diiringi orkes melayu New Shakira, yang menjadi artis andalannya Jawatimur juga hadir, Ratna Antika dan Anisa Rahma, yang bertempat di wilayah Desa Jono, Kecamatan Temayang, Kabupaten Bojonegoro, Rabu siang (20/6/23). Panas menyengat tidak menjadi halangan bagi para tamu undangan, acara dimulai sekitar pukul 14.00 WIB dihadiri mulai dari Pejabat daerah, beberapa Kepala desa di wilayah Kabupaten Bojonegoro, rekan kerja dan seluruh anggota Pemuda Pancasila (PP) hingga masyarakat desa Temayang dan sekitarnya berbaur bersama menikmati lantunan demi lantunan lagu dangdut yang saat ini sedang ngetren. Witono, S. Sos pada sambutannya, mengucapkan terimakasih pada semua pihak atas terlaksananya kegiatan ini, saya pribadi juga berterima kasih pada para tamu undangan dan masyarakat, yang mana pada moment kali ini semua bisa komitmen saling menjaga kamtibmas agar kegembiraan ini bisa dirasakan bersama hingga selesai. Acara ini murni hiburan, jadi semua yang hadir bisa merasakan kebahagiaan dan kegembiraan, pokok yang tawuran ndeso ” tutur Witono, S.Sos. Witono pada momen sepecial ulang tahunnya juga menyumbangkan suara emasnya dan diikuti rekan kerja serta beberapa Kepala desa juga tak ingin kalah dengan melantunkan lagu dangdut yang saat ini sedang hit. Hingga berakhir acara, spesial musik dangdut yang dimeriahkan sederet artis Jawatimur dan bintang tamu dari ibu kota tersebut bisa menghipnotis para tamu undangan dan masyarakat, semua merasa senang dan bahagia karena sudah hampir berapa tahun tidak ada kegiatan orkes semewah acaranya Witono, S.Sos ini, di samping musim pandemi covid yang menyerang di berbagai wilayah Indonesia, juga sangat rawan terkait keamanan. Himbauan dari Kapolsek Temayang - Bojonegoro IPTU Fadil juga terus berpesan "Tolong di jaga Kamtibmas di acara pada siang ini, kalau sampai terjadi keributan atau tawuran akan saya hentikan kegiatan ini, tidak usah pangkul-pangkulan silahkan joget tapi jogetnya yang tertib", Pungkas IPTU Fadil. Dan Alhamdulillah acara demi acara dari awal sampai selesai berjalan lancar, aman, dan sukses. Semua juga berterimakasih kepada Witono atas sambutan dan hidangan serta tempat yang telah di sediakan, para tamu undangan terpancar aura kebahagiaan tersendiri di saat menghadiri di acara ulang tahun nya Witono yang ke 37 Tahun. *

Berita Terkait

Kirim Komentar

Berita Lainnya