Bhabinkamtibmas Polsek Kedungadem Hadiri Acara Sedekah Bumi di Dusun Jetis-Tondomulo, Minggu (02/06/2024).
KLIKINDONESIA (BOJONEGORO) - Guna meningkatkan kedekatan dengan warga binaanya Polsek Kedungadem, Polres Bojonegoo hadiri acara sedekah bumi yang berada di Dusun Jetis, Desa Tondomulo, Kecamatan Kedungadem, Kabupaten Bojonegoro - Jawa Timur, Minggu (02/06/2024).
__________________________________________________________________________________
Untuk Bhabinkamtibmas Polsek Kedungadem di Desa Tondomulo yakni Bripka Rizal, jadi untuk tugas bagi selaku Bhabinkamtibmas harus selalu dekat dengan warga, bertatap muka secara langsung, dan bisa memberikan rasa kenyamanan dan rasa aman di wilayah binaanya.
__________________________________________________________________________________
Tasyakuran Sedekah Bumi,l ini, sebagai bentuk rasa syukur kehadirat Tuhan Yang Maha Esa atas limpahan nikmat dan karunia yang telah memberikan rezeki melalui hasil bumi, dan hubungan antar warga masyarakat sekitar bisa semakin tambah guyub dan rukun.
__________________________________________________________________________________
Kegiatan tasyakuran di hadiri oleh Kepala Desa Tondomulo Yanto beserta perangkatnya, Bhabinkamtibmas Polsek Kedungadem, dan Masyarakat Desa Tondomulo sendiri.
__________________________________________________________________________________
Bripka Rizal saat di lokasi mengatakan bahwa hadirnya kami di tengah warga binaan dalam setiap kegiatan yang ada, maka masyarakat tidak akan merasa adanya kesenjangan sosial terhadap petugas Polsek dan pada akhirnya setiap potensi gangguan Kamtibmas dapat diantisipasi bersama-sama, "Dengan hadirnya kami di setiap kegiatan desa bisa membentuk sinergi dan hubungan bersama masyarakat tetap terjaga guna cegah gangguan Kamtibmas," Ungkapnya.
__________________________________________________________________________________
Pesan dari Kapolsek Kedungadem IPTU H.Sholeh, SH, "Kegiatan Masyarakat hukumnya wajib bagi Anggota Bhabinkamtibmas untuk hadir di tengah-tengan kegiatan tersebut, di samping fungsi nya sebagai Pengamanan agar berjalan aman dan lancar, juga sebagai bentuk tanggung jawab penjaga kamtibmas di wilayah Desa Binaanya dan harus Senergi, kolaborasi, serta koordinasi selalu dengan 3 (tiga) pilar di wilayah Kecamatan Kedungadem," Pungkas Kapolsek Kedungadem IPTU H.Sholeh, SH, Mantan Kanit Reskrim Polsek Baureno ini.*
Kirim Komentar