Senin, 28 April 2025

Akun WhatsApp Palsu Mengatasnamakan Pj Bupati Bojonegoro, Warga Diminta Waspada

Selasa, 07 Januari 2025 | 14:31
Oleh: Wina MM
Akun WhatsApp Palsu Mengatasnamakan Pj Bupati Bojonegoro, Warga Diminta Waspada
Akun WhatsApp Palsu Mengatasnamakan Pj Bupati Bojonegoro, Warga Diminta Waspada
KLIKINDONESIA (BOJONEGORO) - Beredar akun WhatsApp palsu mengatasnamakan PJ Bupati Bojonegoro Adriyanto. Oleh karena itu, masyarakat Kabupaten Bojonegoro diimbau untuk waspada terhadap modus penipuan oleh orang yang tidak bertanggungjawab. ______________________________________________________________________________________ Pelaku menggunakan nomor WhatsApp 085338300131 dan memasang foto resmi Pj Bupati Bojonegoro Adriyanto. Komunikasi yang dilakukan oleh pelaku bertujuan menipu dan merugikan orang lain. ______________________________________________________________________________________ Kepala Dinas Kominfo Kabupaten Bojonegoro Siswoyo menegaskan bahwa nomor tersebut bukanlah nomor milik Pj Bupati Bojonegoro. Ia mengimbau masyarakat untuk waspada terhadap nomor-nomor yang mencurigakan dan mengimbau masyarakat untuk tidak mudah terpengaruh. ______________________________________________________________________________________ “Jika menemukan komunikasi yang mencurigakan atau meminta bantuan atas nama pejabat pemerintah, masyarakat diharapkan segera melapor kepada pihak berwenang agar segera ditindaklanjuti,” Tegasnya.*

Berita Terkait

Kirim Komentar

Berita Lainnya