Selasa, 29 April 2025

Polsek Kedungadem Adakan Acara Pisah Sambut Kapolsek Yang Baru

Rabu, 26 Februari 2025 | 16:55
Oleh: Wina MM
Polsek Kedungadem Adakan Acara Pisah Sambut Kapolsek Yang Baru
Polsek Kedungadem Adakan Acara Pisah Sambut Kapolsek Yang Baru, Rabu (26/02/2025).
KLIKINDONESIA (BOJONEGORO) - Polsek Kedungadem adakan acara pisah sambut Kapolsek Kedungadem yang baru yakni dari Kapolsek IPTU H.Sholeh, S.H, Kepada AKP Mat Suiswanto, S.H, acara yang di gelar di halaman Polsek Kedungadem, Polres Bojonegoro - Jawa Timur, Rabu (26/02/2025). __________________________________________________________________________ Yang mana AKP Mat Suiswanto, S.H, ini semula menjabat Kapolsek Baureno, dan Sekarang menjabat sebagai Kapolsek Kedungadem, untuk Kapolsek Kedungadem IPTU H.Sholeh, S.H, kini menjabat sebagai Kapolsek Baureno - Bojonegoro. __________________________________________________________________________ Dalam acara pisah sambut ini, di hadiri dari Koramil Kedungadem, Pihak Perhutani Kedungadem, Tokoh Agama, Tokoh Masyarakat, Camat Kedungadem, Seluruh Kepala Desa Se-Kecamatan Kedungadem, dan dari (BKP) Bojonegoro Kampung Pesilat Kecamatan Kedungadem, juga dihadiri dari Kapolsek Kepohbaru, dan Kapolsek Sumberrejo. __________________________________________________________________________ Sambutan dari Ketua AKD Kecamatan Kedungadem, Mulyadi, " Terimakasih kepada Bapak H. Soleh yang selama ini telah mendidik warga masyarakat Kecamatan Kedungadem menjadi yang sangat kondusif, sebenarnya kerawanan itu ada di wilayah Kecamatan Baureno tapi Insya Allah itu juga akan semakin kondusif kalau di jabat Bapak Sholeh, karena besiknya juga dari Reskrim sudah tahu langkah mengatasi kerawanan," Tutur Mulyadi __________________________________________________________________________ "Yang selanjutnya saya ucapkan Selamat datang kepada Bapak Suiswanto yang juga dari Baureno, kalau mau komunikasi terkait wilayah Kecamatan Kedungadem nanti bisa hubungi beliaunya Kepala Desa Kepohkidul Samudi, S.H, dan juga Mas Agus selaku Ketua BKP Kecamatan Kedungadem, semoga hubungan kita selalu bersinergi untuk menjalin komunikasi, dan untuk Polri semoga juga semakin maju dan semakin bersinar," Tambah Kepala AKD Kecamatan Kedungadem. __________________________________________________________________________ Sambutan dari IPTU H.Sholeh, S.H, selaku Kapolsek Kedungadem yang lama mengucapkan, "Terimakasih saya ucapkan kepada pada rekan Perhutani, PPL, Pertanian, Purnawirawan Polisi, dari mitra Pak Kades juga dari Ibu Bhayangkari, Para Kyai, Tokoh Agama, Tokoh Masyarakat, Rekan TNI, Bojonegoro Kampung Pesilat (BKP) dan Satpol PP, Saya bersama istri saya secara pribadi maupun kedinasan selama saya menjabat 2 tahun di Kecamatan Kedungadem saya mengucapkan terima kasih, Alhamdulillah situasi Kamtibmas Kedungadem aman dan kondusif," Ujar IPTU H.Sholeh, S.H. __________________________________________________________________________ "Yang kedua saya secara pribadi atau kedinasan bersama istri saya selama saya menjabat mungkin ada kesalahan yang saya sengaja maupun tidak di sengaja, selama saya menjadi Kapolsek Kedungadem, saya mohon maaf yang sebesar-besarnya, Saya sendiri sekarang menjabat menjadi Kapolsek Baureno saya mohon doa restunya agar bisa mengkondisikan wilayah Baureno aman dan kondusif seperti wilayah Kedungadem, dan beliaunya pengganti saya AKP Mat Suiswanto Sarjana Hukum beliau juga mentor saya dulu, tolong di bantu kepada seluruh rekan-rekan yang ada di wilayah Kecamatan Kedungadem, tolong kerjasamanya yang baik," Harap IPTU H.Sholeh ,S.H. __________________________________________________________________________ Sambutan Kapolsek Kedungadem yang baru, AKP Mat Suiswanto mengatakan, "Saya ingin bekerja itu bekerja sama enggak usah disuruh enggak usah dikasih tahu sudah jalan Jadi ini saya mohon bimbingan para kyai, rekan-rekan semua, karena saya masih baru, kehidupan baru di Kecamatan Kedungadem ini, saya belum ada bayangan Desa sini sama sekali, karena saya dinas jadi polisi pertama kali saya di Jakarta, Dinas di Jakarta tahun 2004 saya baru geser ke Polda Jatim terus di di Polres ya baru Kapolsek, Kapolsek burno trus Kapolsek Kedungadem. Kalau di wilayah Baureno ada bus, kereta, suaranya juga rame pinggir jalan Pantura, kalau disini tenang namanya juga Kedungadem mudah-mudahan adem terus, jadi saya mohon bantuan mohon kerjasamanya semua yang hadir di sini kalau kami salah, atau anggota kami salah silahkan langsung menghubungi kami, telepon saya atau langsung ke saya Mbah Yai enggak apa-apa itu suatu kehormatan bagi saya pada mengingatkan ke saya karena kalau enggak diingatkan kita tidak tahu yang salah," Pungkas AKP Matsuiswanto, S.H.

Berita Terkait

Kirim Komentar

Berita Lainnya