Senin, 28 April 2025

Warga RW15 Medokan Ayu - Surabaya Berbagi Santunan Anak Yatim dan Buka Bersama

Minggu, 16 Maret 2025 | 22:46
Oleh: Wina MM
Warga RW15 Medokan Ayu - Surabaya Berbagi Santunan Anak Yatim dan Buka Bersama
Warga RW15 Medokan Ayu - Surabaya Berbagi Santunan Anak Yatim dan Buka Bersama, Minggu (16/03/2025).
KLIKINDONESIA (SURABAYA) - Warga RW15 Kelurahan Medokan Ayu, Kecamatan Rungkut, Kota Surabaya - Jawa Timur, dengan swadaya gotong royong berupaya mengamalkan kebahagiaan terhadap sesama dengan di koordinir oleh pengurus RW15 dan para Ketua RT serta KSH (Kader Surabaya Hebat) RW15 membuka donasi sukarela dari warga untuk sesama. __________________________________________________________________________ Beberapa kegiatan yang dilaksanakan di bulan Suci Ranadhan 1446 Hijriyah adalah Santunan Anak Yatim yang ditempatkan di Pendopo Balai RW15 Jl. Griya Medayu Utara I Surabaya pada Minggu, (16/03/2025) pukul 16:00 hingga Buka Bersama. __________________________________________________________________________ Ustadz Bagus Subuh Hadi, SE, Bidang Kerohanian Sosial Budaya dan Pemuda RW15 sebagai pemandu acara Santunan tersebut, "kami untuk tahun ini menyediakan puluhan paket dan santunan untuk Anak Yatim di wilayah RW15 yang kami undang untuk datang di Pendopo Balai RW15 sekaligus mendengarkan dongeng yang dibawakan oleh Kak Joe tentang kebaikan dan kejujuran agar nantinya anak-anak dapat mengambil hal positifnya dari yang disampaikan hari ini", Jelasnya. __________________________________________________________________________ Ia menambahkan juga bahwa tahun ini 2025 kami sengaja mengundang Anak Yatim ke tempat kami, beda dengan tahun sebelumnya kami datang ke Yayasan Yatim Piatu memberikan santunan dengan mendatanginya. __________________________________________________________________________ Ketua RW15, Mikhael Markus dalam sambutannya menyampaikan, "selamat datang anak-anak ku, kalian calon orang-orang sukses dengan membawa cita-cita masing-masing, semoga selalu diberikan kebahagiaan, kecerdasan, dan melimpah agar dewasa kelak dapat bermanfaat bagi sesama," Harapnya. __________________________________________________________________________ Markus juga berharap kegiatan sosial tersebut dapat terus ditingkatkan tidak hanya dibulan Suci Ramadhan saja, namun dalam kehidupan sehari-hari juga dapat dijalankan untuk memudahkan rasa persaudaraan ditingkat RW (Rukun Warga) . __________________________________________________________________________ Santunan anak yatim adalah bantuan yang diberikan kepada anak-anak yang kehilangan salah satu atau kedua orang tuanya. Santunan tersebut dapat berupa uang, makanan, pakaian, pendidikan, atau kebutuhan lainnya. Santunan anak yatim merupakan sedekah sunnah yang dianjurkan dalam Islam. __________________________________________________________________________ Santunan ini dapat membantu anak yatim memenuhi kebutuhan hidup sehari-hari. Keutamaan santunan anak yatim Mendapat kedudukan mulia di hadapan Rasulullah SAW dan Allah SWT, Mendapat pahala yang besar, Melunakkan hati, Mengabulkan doa.*

Berita Terkait

Kirim Komentar

Berita Lainnya